Ekbis

Gabon Tingkatkan Kerjasama Dengan Maroko

KOMENTAR
post image
Gabon menginginkan adanya peningkatan dalam kerjasam dengan Maroko di bidang usaha kecil dan menengah, kerajinan tangan, pertanian, serta tehnologi informasi dan telekomunikasi.

Perdana Menteri Gabon Paul Biyoghe Mba dalam pertemuan dengan Menteri Perdagangan Luar Maroko Abdellatif Maazouz mengharapkan segera terjadi peningkatan dalam kerja sama antara kedua negara. Dia juga mengharapkan agar lebih banyak lagi investor dari Maroko yang berinvestasi di Gabon.

Dalam pertemuan tersebut juga dibahas mengenai melakukan pelatihan bersama dan kerangka kerjasama bilateral kedua negara.

Maazouz bersama tim Karavan Expor Maroko juga sempat menemui beberapa menteri Gabon. Dalam pertemuan tersebut dibahas kerjasama dibidang infrastruktur dan ketenagaan listrik.

Foto Lainnya

Raja Maroko Sambut Kedatangan Presiden Prancis di Rabat

Sebelumnya

Borrell: Kemitraan Strategis Uni Eropa-Maroko Bernilai Luar Biasa

Berikutnya

Artikel Sahara