Tingkat Kelulusan Maroko Meningkat 34 Persen
Sekitar 118.052 dari 335.680 murid berhasil lulus sekolah menengah atas melalui ujian sesi regular pada Juni 2010, yang berarti terjadi peningkatan sebesar 34,75 persen dibandingkan dengan tahun lalu, demikian pernyataan kementerian pendidikan Maroko.
Sekitar 125.000 murid lainnya akan melakukan ujian ulang pada tanggal 5-7 Juli. Ini sekitar 44 persen dari total murid yang mengikuti ujian sesi reguler.
Prosentase kesuksesan mencapai 43,78 persen. Terjadi peningkatan cukup tinggi jika dibandingkan dengan 37,04 persen pada tahun 2009.
Hasil akhir ujian kelulusan sekolah menengah atas akan diumumkan setelah hasil ujian ulang telah didapatkan, yaitu pada tanggal 15-16 Juli.