Politik Global

Jimenez : Polisario Adalah Sebuah Grup Teroris

KOMENTAR
post image
Polisario merupakan kelompok teroris seperti layaknya kelompok terori yang bergerak di Spanyol, GRAPO dan ETA, demikian pernyataan dari ketua Asosiasi Kanari untuk Korban Terorisne (ACAVITE), Lucia Jimenez, yang dilansir oleh MAP.

Dia juga menjelaskan jika organisasi seperti ETA dan Polisario sering dilukiskan di pulau Kanari sebagai pejuang kebebasan, namun pada kenyataannya mereka adalah kelompok yang membunuh dan menahan orang tak berdosa.

Berbicara kepada kantor berita Spanyo, Europapress, Jimenez mengingatkan akan penyerangan yang dilakukan oleh Polisario terhadap karyawan Fosboucraa di selatan kota Laayoune. Masih ada penyerangan atas kapal nelayan Kanari yang beroperasi di sekitar Sahara dan pulau Kanari pada era 1970-an dan pada awal 1980-an, tambahnya.

Jimenez datang ke Madrid pada hari Minggu (27/6) untuk menghadiri acara penghormatan bagi para korban terorisme. Dia menggambarkan hari itu sebagai hari bersejarah bagi 300 keluarga nelayan Kanari yang kehilangan anggota keluarganya akibat serangan brutal Polisario.

Selepas penyerangan terhadap nelaya dan warga sipil Kanari, Polisario dinyatakan sebagai organisasi teroris. Perwakilannya pun di usir keluar dari Spanyol oleh pemerintahan Felipe Gonzales.

Foto Lainnya

Menlu Maroko dan Menlu Jepang Sepakat Perkuat Kemitraan

Sebelumnya

Pemimpin-pemimpin Spanyol Memuji Kemajuan Maroko

Berikutnya

Artikel Sahara