Presiden Uni Afrika Apresiasi Pidato Raja Muhammad

KOMENTAR
post image
PRESIDEN Guinea yang juga Presiden Uni Afrika yang baru Alpha Conde menggaris bawahi dan setuju dengan pesan-pesan yang disampaikan Raja Muhammad VI tentang semangat persatuan Afrika.

Ketika menutup KTT ke-28 Uni Afrika di Addis Ababa, Selasa (31/1), Conde yang baru terpilih untuk memimpin Uni Afrika selama 12 bulan mendatang mengatakan, pidato Raja Muhammad disampaikan dari dasar hati.

Sudah benar, katanya, bahwa nasib Afrika berada di tangannya sendiri.

"Uni Afrika harus tergantung pada kekuatannya sendiri," ujar Conde.

Raja Muhammad VI untuk pertama kali berbicara di KTT Uni Afrika setelah negaranya secara resmi kembali bergabung dengan organisasi itu.

"Ini adalah waktu yang tepat bagi Afrika untuk mendapatkan keuntungan dari kekayaan Afrika," kata Raja Muhammad.

Menurut Raja Muhammad VI sudah sepatutnya bangsa-bangsa di Afrika bangga akan sumber daya alam yang dimiliki Afrika dan nilai-nilai spiritual yang berkembang di tengah masyarakat. Semua ini harus dimanfaatkan untuk masa depan yang lebih baik. SMC

Foto Lainnya